MACAM - MACAM SIMPLISIA RHIZOMA
RHIZOMA
1. Nama latin : BOESENBERGIAE RHIZOMA
Nama lain : Temu Kunci
Nama tanaman asal : Boesenbergiae pandurata (Roxb) sehleat
Keluarga : Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama : Minyak atsiri, damar, pati
Penggunaan : Antidiare
Pemerian : Bau aromatik, rasa agak pahit
Bagian yang digunakan : Kepingan akar tinggal
Keterangan :
-Waktu panen : Umur 1 tahun
-Penyimpanan : Dalam wadah tertutup
2. Nama latin : CALAMI RHIZOMA
Nama lain : Dringo, Jaringau , Calamus, Sweetflag
Nama tanaman asal : Acorus calamus (L)
Keluarga : Araceae
Zat berkhasiat utama/isi : Minyak atsiri mengandung egenol. asaron. asaril aldehid. Zat pahit akorin, zat penyamak, pati, akoretin, tannin. Kadar minyak atsiri tidak kurang dari 2,5 % v/b
Penggunaan : Bahan pewangi, karminativa, insektisida,demam nifas
Pemerian : Bau khas aromatik, rasa pahit, agak pedas.
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Waktu panen :Dikumpulkan pada waktu daun mulai kering, dibersihkan dari semua bagian tanaman lain,tetapi tidak dikupas, biasanya diperoleh dari tanaman berumur 1 tahun. Bila panenan dilakukan kurang dari 1 tahun hasilnya berkurang, dan bila lebih dari 1 tahun hasilnya masih dapat ditingkatkan.
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
3. Nama latin : CURCUMAE RHIZOMA
Nama lain :Temu lawak, Koneng gede
Nama tanaman asal :Curcuma xanthorrhiza (Roxb)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri yang mengandung felandren dan tumerol, zat warna kurkumin, pati. Kadar minyak atsiri tidak kurang dari 8,2 % b/v
Penggunaan :Kolagoga , antispasmodika
Pemerian :Bau khas aromatik, rasa tajam dan pahit Bagian yang digunakan :Kepingan akar tinggal
Keterangan :
- Waktu panen :Panenan dilakukan apabila daun dan bagian diatas yang sudah mengering. Untuk daerah yang musim kemaraunya jelas penanamannya dilakukan pada musim kemarau berikutnya . Di daerah yang banyak dan merata curah hujannya dan tidak jelas musim kemaraunya tanaman dapat dipanen pada umur 9 bulan atau lebih. Cara panen dilakukan dengan membongkar rimpang menggunakan garpu.
Syarat Temulawak kering untuk ekspor sebagai berikut:
Warna : Kuning jingga sampai coklat
Aroma : Khas wangi aromatik
Rasa : Pahit, agak pedas
Kelembaban : Maksimum 12 %
Abu : 3 - 7 %
Pasir : 1 %
Kadar minyak atsiri : minimal 5 %
- Penyimpanan : Dalam wadah tertutup baik
4. Nama latin : CURCUMAE AERUGINOSAE RHIZOMA
Nama lain :Temu hitam
Nama tanaman asal :Curcuma aeruginosa (Roxb)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri, pati, damar,
lemak Persyaratan kadar :Minyak atsiri tidak kurang dari 0,3 %
Penggunaan :Bagian dari jamu, antirematik, karminativa
Pemerian :Bau aromatik lemah, rasa sangat pahit, lama – lama menimbulkan rasa tebal
Bagian yang digunakan :Kepingan – kepingan akar tinggal yangdikeringkan
Keterangan :
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
5. Nama latin : CURCUMAE DOMESTICAE RHIZOMA
Nama lain :Kunyit , kunir
Nama tanaman asal :Curcuma domestica (Val)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri, zat warna kurkumin, pati, damar
Penggunaan :Karminativa, antidiare, kolagoga, skabisida
Pemerian :Bau khas aromatik, agak pedas, lama –lama menjadi tebal
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Waktu panen :Dilakukan pada waktu berumur 1 tahun atau lebih dari waktu tanam
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
6. Nama latin : CURCUMAE HEYNEANAE RHIZOMA
Nama lain :Rimpang temu giring
Nama tanaman asal :Curcuma heyneana (Val)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri, tanin. kurkumin
Persyaratan kadar :Minyak atsiri tidak kurang dari 1,5 %
Penggunaan :Antiseptika kulit
Pemerian :Bau khas, rasa pahit, agak pedas, lama – lama rasa tebal
Bagian yang digunakan :Rimpang
Keterangan :
- Waktu panen :Dilakukan pada waktu berumur 1 tahun atau lebih dari waktu tanam
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
7. Nama latin : CYPERI RHIZOMA
Nama lain :Rimpang teki , teki
Nama tanaman asal :Cyperus rotundus L
Keluarga :Cyperaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri, alkaloida, glikosida, flavonoida
Penggunaan :Diuretika, stomakika
Pemerian : Bau khas aromatik, rasa agak pedas kemudian pahit,menimbulkan rasa tebal di lidah
Bagian yang digunakan :Rimpang
Keterangan :
- Waktu panen :Dapat diambil setiap saat , setelah umbi yang ditanam akan mengeluarkan umbi baru dalam jangka waktu 3 minggu untuk kemudian akan tumbuh menjadi + / - 146 umbi dalam jangka waktu 3,5 bulan
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
8. Nama latin : IMPERATAE RHIZOMA
Nama lain :Akar alang- alang
Nama tanaman asal :Imperata cylindrica (Beauv)
Keluarga :Poaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Asam kersik, damar, logam alkali
Penggunaan :Diuretika, Antipiretika
Pemerian :Tidak berbau dan tidak berasa
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Jenis- jenis :Dikenal 5 varietas :
Ø Varietas mayor ( Nees
Ø Varietas latifolia ( Hook.f )
Ø Varietas africana ( Anders )
Ø Varietas europea (Anders)
Ø Varietas condensata
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
9. Nama latin : KAEMPFERIAE RHIZOMA
Nama lain :Kencur
Nama tanaman asal :Kaempferia galanga (L)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Alkaloida, minyak atsiri yang mengandung sineol dan kamferin, mineral dan pati
Penggunaan :Ekspektoransia, diaforetika, karminativa, stimulansia, roboransia
Pemerian :Bau khas aromatik, rasa pedas, hangat, agak pahit,akhirnya menimbulkan rasa pedas
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Waktu panen :Pada umur 1 tahun
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
10. Nama latin : LANGUATIS RHIZOMA
Nama lain :Laos, Lengkuas, Galanga Rhizoma
Nama tanaman asal :Alpina officinarum (Hance), Alpinia galanga(L), Languas galanga (L)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri yang mengandung; metilsinamat, sineol, kamfer dan galangol
Penggunaan :Bumbu, karminativa, antifungi
Pemerian :Bau aromatik, rasa pedas
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Waktu panen :Pada umur 2,5 – 4 bulan , agar diperoleh rimpang muda yang belum banyak berserat. Cara panen dilakukan dengan mencabut tanaman , rimpang dipisahkan dari batang, kemudian dicuci dan dikeringkan.
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
11. Nama latin : ZINGIBERIS RHIZOMA
Nama lain :Jahe
Nama tanaman asal :Zingiber officinale ( Roscoe )
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Pati, damar, oleo resin, gingerin, minyak atsiri yang mengandung zingeron,zingiberol, zingiberin,borneol, kamfer, sineol dan felandren
Penggunaan :Karminativa, stimulansia, diaforetika
Pemerian :Bau aromatik, rasa pedas
Bagian yang digunakan :Akar tinggal yang sebagian kulitnya telah dikupas
Keterangan :
- Waktu panen :Panenan dapat dilakukan pada umur 9 – 12 bulan setelah tanam . Panenan pada umur 6 bulan dapat dilakukan untuk mendapatkan rimpang muda, kurang berserat, yang umumnya dipakai membuat manisan dan keperluan bumbu dapur. Panen pada umur 9 – 12 bulan dilakukan bila tanaman mulai mengering seluruhnya sampai sudah rebah rumpun - rumpunnya
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
12. Nama latin : ZINGIBERIS AROMATICAE RHIZOMA
Nama lain :Lempuyang wangi
Nama tanaman asal :Zingiber aromatica ( Val )
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri yang mengandung zerumbon bumolen, limonen
Penggunaan :Karminativa, stomakika
Pemerian :Bau aromatik, rasa pahit B
agian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Waktu panen :
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
13. Nama latin : ZINGIBERIS LITTORALIS RHIZOMA
Nama lain :Lempuyang pahit
Nama tanaman asal :Zingiber littorale (Val)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri dengan komponen utama Seskuiterpenketon
Penggunaan :Stomakik
Pemerian :Bau aromatik khas, rasa pahit
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :Mempunyai ukuran rimpang yang paling kecil, hampir Menyerupai jahe. Rimpang muda dapat dimakan sebagai lalap
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
14. Nama latin : ZINGIBERIS PURPUREI RHIZOMA
Nama lain :Cassumunar Rhizoma , Bengle
Nama tanaman asal :Zingiber cassumunar ( Roxb), disebut juga Zingiber purpureum (Roxb)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri mengandung sineol ; Damar lunak yang pahit, albuminoid
Penggunaan :Karminativa,menghangatkan badan
Pemerian :Bau aromatik khas, rasa agak pahit dan agak pedas
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Waktu panen :Setelah tanaman berumur 1 tahun
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
15. Nama latin : ZINGIBERIS ZERUMBETI RHIZOMA
Nama lain :Lempuyang gajah
Nama tanaman asal :Zingiber zerumbet (Sm)
Keluarga :Zingiberaceae
Zat berkhasiat utama/isi :Minyak atsiri yang mengandung zerumbon, Sineol, pinen, kariofilen, kamfer
Penggunaan :Karminativa, stomakik
Pemerian :Bau aromatik, rasa pedas mirip mentol, agak pahit.
Bagian yang digunakan :Akar tinggal
Keterangan :
- Penyimpanan :Dalam wadah tertutup baik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar